
GenPI.co - Nama Zhavia Ward mendadak populer setelah Disney mengumumkan namanya sebagai rekan duet Zayn Malik untuk menyanyikan soundtrack film live-action Aladdin. Vokal Zhavia yang khas dan unik, memberikan sentuhan yang menarik dalam lagu berjudul “A Whole New World” tersebut.
Berikut beberapa fakta menarik tentang Zhavia.
Baca juga: Dua Penyanyi Indonesia Nyanyikan OST Aladdin
Dipilih sendiri oleh Zayn Malik
Pemilihan Zhavia sebagai rekan duet untuk menyanyikan lagu "A Whole New World" adalah atas rekomendasi Zayn Malik sendiri. Menurut Zayn, dirinya memilih Zhavia karena perspektifnya yang unik, kemampuan vokal yang kuat, serta demi memberi panggung kepada seorang artis baru.
(Foto: Instgram/@zhaviaward )
Masih berusia 18 tahun
Tak disangka, ternyata usia Zhavia masih 18 tahun. Perempuan dengan vokal yang bertenaga tersebut lahir di Monrovia, California, Amerika Serikat, pada 6 Maret 2001.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News