
Rinciannya, Ice Breaking Game terdiri dari dua sampai tiga permainan. Sementara Trekking/ bursa game mencakup 3-4 permainan.
“Kalau pilihan trekking game, ada 3 pos yang dilalui. Pos pertama misalnya game helium stick, pos kedua adalah permainan transfer air, lalu ada permainan pipa bocor di pos ketiga,”
Dani menambahkan, dalam permainan ini peserta akan dibekali kartu kontrol untuk keperluan penilaian.
Serunya mengikuti Fun Outbond di Wana Wisata Baturraden. (Foto: dok. Wana Wisata Baturraden)
Dalam mengikuti Fun Outbond ini, pengunjung diimbau menggunakan celana panjang dan sepatu selama kegiatan demi memastikan keamanan.
BACA JUGA: Outdoor Wedding di Wana Wisata Baturraden, Dijamin Tak Terlupakan
Lelah merasakan keseruan Fun Outbound, kamu bisa mengisi ulang tenaga dengan merasakan segarnya air dari Gunung Slamet di Curug Tirta Sela atau Telaga Sunyi.
Atau, kamu bisa melemeaskan semua otot dengan menikmati air panas belerang di Pancuran 7 dan 3.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News