
GenPI.co - Ayam betutu merupakan makanan khas Bali yang kaya akan rempah. Biasanya makanan ini disajikan bersama sate lilit dan sambal matah.
Kombinasi bumbu yang kaya akan rempah dan pedas segar dari sambal matah membuat cita rasa ayam betutu makin sempurna. Tak heran bila kuliner satu ini selalu diburu banyak orang.
BACA JUGA: Menikmati Lezatnya Sukiyaki Rumahan yang Tersembunyi di Jakarta
Bila kamu ingin mencoba bagaimana rasa ayam betutu, kamu tak perlu jauh-jauh menuju Bali.
Pasalnya, sudah ada yang menjual makanan tersebut di Jakarta.
Salah satu yang sangat terkenal adalah ayam betutu di Warung Berkah Mudo Ayu.
Tempatnya berada di Jalan Muhi 8A No 66 Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Ayam betutu buatan chef Warung Berkah Mudo Ayu ini terkenal dengan rasanya yang enak, pedas, bumbunya meresap dan gurih. Tekstur dagingnya lembut dan mudah lepas dari tulangnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News