
Keindahan alam Kepulauan Mentawai memang sangat mengagumkan. Di sepanjang pesisir pulau-pulau, kamu akan melihat hamparan pasir putih yang sangat cantik.
Selain surfing, kamu juga bisa menikmati berbagai wisata lainnya yang ada di sana. Mulai dari berenang, diving, snorkeling atau berjemur di bawah matahari di hamparan pasir putih pantai.
BACA JUGA: Memandangi Riak Air Blue Lagoon di Yogyakarta
Namun, lokasi wisata di Kepulauan Mentawai tergolong sangat terpencil. Untuk mencapainya butuh jarak sekitar 155 km dari pesisir Sumatera Barat.
Untuk kamu yang ingin berkunjung ke sini, kamu bisa menyebrang menggunakan kapal cepat dari Padang menuju pelabuhan Tuapejat (Sipora). Biaya tiket yang dikeluarkan juga cukup murah, hanya Rp 250.000 untuk 1 kali perjalanan.
Kamu juga tak perlu khawatir, karena fasilitas di sana juga cukup lengkap. Ada beberapa fasilitas pendukung seperti resort, restoran, dan juga bar. Tertarik? (*)
Video seru hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News