
GenPI.co - Berbuka puasa paling cocok dengan minuman yang segar untuk melepas dahaga. Alangkah baiknya, jika minuman tersebut mengandung buah yang kaya vitamin dan zat bermanfaat lainnya.
Salah satu menu berbuka puasa yang menyegarkan adalah es semangka yakult. Selain menyegarkan, es semangka yakult ini juga bisa melancarkan pencernaan dan sangat mudah dibuat.
BACA JUGA: 4 Jenis Minuman yang Harus Dihindari Saat Buka Puasa
Untuk kamu yang ingin membuat es semangka yakult untuk berbuka puasa, berikut resepnya yang dikutip dari akun Instagram @guniezzt.
Bahan :
1/2 buah semangka tanpa biji, potong kecil-kecil
4 buah Yakult
800 ml air matang
150 ml sirup cocopandan
Nata de coco
Es batu secukupnya
Daun mint untuk pelengkap
BACA JUGA: Minuman Byoote: Kembalikan Kulit Kenyal dan Cantik Luar Dalam
Cara Membuat :
1. Campur semua bahan jadi satu aduk rata, dinginkan di kulkas atau beri es batu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News