
Pantai Camar Wulan berada di Desa Sebubus, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas. Atau berjarak sekitar 60 kilometer dari pusat kota Sambas. Pantai berpasir putih dan kuning nan lembut serta air laut yang tenang sejernih kaca.
Selain itu pantai ini juga sangat sejuk untuk kamu bersantai. Meminum es kelapa muda atau beristirahat tiduran di bawah pohon cemara yang banyak tumbuh di sepanjang garis pantai menjadikan Pantai Camar Wulan tempat yang cocok untuk kamu melepas lelah dari rutinitas pekerjaan sehari-hari.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News