
Tiba di pantai ini, dijamin akan betah. Meski tidak mempunyai pasir pantai seperti pantai umumnya, pantai ini tetaplah luar biasa. Apalagi Pantai Jikomalamo sangat asri. Yang hobby snorkeling atau diving sudah pasti terpuaskan.
Tak perlu berenang jauh untuk menikmati hamparan terumbu karang dan indahnya ikan-ikan yang berwarna warni.
Wisatawan yang tidak membawa peralatan snorkeling tidak perlu khawatir. Di pantai ini telah tersedia dive club yang menyewakan peralatan tersebut.
Sunsetnya juara. Dimana sunset dan sunrise menjadi lebih indah. Bahkan jika beruntung wisatawan dapat melihat kawanan lumba-lumba berenang dekat pantai.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News