Sarapan Bubur Ayam Nikmat Loh! Begini Cara Bikinnya

Sarapan Bubur Ayam Nikmat Loh! Begini Cara Bikinnya - GenPI.co
Bubur ayam Bandung yang nikmat. (Foto: resepkoki.id)

Untuk menbuat bubur ayam bumbu, ada beberapa bahan yang harus kamu siapkan.  Pertama beras secukupnya untuk ditanak menjadi bubur. Bahan-bahan lainnya  adalah 1 ½  gelas Santan, 1 ikat daun bawang sudah diiris tipis, 1 ikat daun sop sudah diiris tipis, telur ayam rebus, 9 butir bawang putih, 7 butir bawang merah, 2 ruas kunyit dan 1 ruas kecil jahe

Siapkan  ketumbar dan merica masing-masing 1 sendok teh. Lalu 1 ruas besar lengkuas, geprek. 3 lembar daun salam, sobek2. 2 batang serai, geprek, 5 lembar daun jeruk, gula, garam dan penyedap rasa ayam.

Cara membuatnya sebagai berikut.  Rebus ayam hingga dengan sedikit air, masukan 2 lembar daun salam, 2 lembar daun jeruk nipis diamkan beberapa saat hingga air mendidih.

Kemudian haluskan bumbu bawang putih, bawang merah, ruas kunyit, ruas kecil jahe, ketumbar, merica dan  lengkuas. Tumis sembari masukan  daun salam, serai, daun jeruk hingga matang dan berbau harum.

BACA JUGA: Suka Bubur Ayam? Cicipi Empat Bubur ini

Angkat tumisan, dan masukan dalam rebusan ayam. Tambahkan ula santan, gula garam dan penyedap. Biarkan hingga matang dan bumbu menyerap sempurna ke dalam ayam.

Untuk buburnya, beras dimasak bersama dengan selembar daun salam agar terasa wangi dan sedap

Setelah jadi semua sajikan secara bersama. Suir daging ayam, dan tambahkan ke bubur, Tambahkan pula potongan telur ayam rebus, bawang goreng dan kerupuk.

Bubur ayam khas Bandung siap disantap.

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya