Asyik! KAI Tebar Promo Cuma Bayar 79%, Ini Syarat dan Ketentuannya

Asyik! KAI Tebar Promo Cuma Bayar 79%, Ini Syarat dan Ketentuannya - GenPI.co
KAI menebar promo diskon tiket kereta api untuk memperingati HUT ke-79 KAI dengan hanya membayar tiket sebesar 79%. (Foto: Daop 6)

GenPI.co - KAI menebar promo diskon tiket kereta api untuk memperingati HUT ke-79 KAI dengan hanya membayar tiket sebesar 79%.

Promo bertajuk KAI Birthday Bash ini berlaku untuk pembelian pada 27 hingga 29 September 2024.

Promo tiket KA ini untuk keberangkatan perjalanan mulai 1 Oktober hingga 31 Oktober 2024.

BACA JUGA:  KA Taksaka Tabrakan dengan Truk di Bantul, KAI Proses Hukum Sang Sopir

“Masyarakat hanya perlu membayar tiket sebesar 79% dari harga normalnya, sehingga dapat menghemat 21%. Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya untuk mendapatkan tiket perjalanan KA lebih murahi,” kata Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro, Jumat (27/9).

Krisbiyantoro menjelaskan promo ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan pada HUT ke-79 KAI. 

BACA JUGA:  5,12 Juta Orang Naik Kereta Api saat Libur Panjang Maulid Nabi Muhammad

Dia membeberkan diskon tiket KA ini berlaku untuk pembelian di semua saluran penjualan tiket resmi KAI, kecuali loket dan loket box. 

Tiket promo KA ini berlaku untuk berbagai rute dan kelas seperti luxury, eksekutif, bisnis, dan ekonomi. 

BACA JUGA:  Libur Panjang Maulid Nabi, Daop 4 Semarang Sediakan 31 Kereta Api

“Diskon ini terdapat pada berbagai perjalanan kereta api dengan tujuan ke Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan lainnya,” papar Kris.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya