
GenPI.co - Bandara Ahmad Yani Semarang menambah rute penerbangan dari Semarang ke Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, pergi pulang (PP).
General Manajer PT Angkasa Pura I Bandara Ahmad Yani Semarang Fajar Purwawidada mengatakan penerbangan ke Pangkalan Bun ini dilayani setiap hari.
Rute baru ini terbang setiap hari dan dilayani maskapai Batik Air.
BACA JUGA: Tergenang Air, Bandara Ahmad Yani Semarang Ditutup Sementara
"Kami terus berkoordinasi dengan maskapai untuk bisa menambah rute-rute favorit," kata dia, dikutip Senin (27/5).
Fajar menjelaskan perjalanan dari Semarang menuju Pangkalan Bun diberangkatkan pada pukul 08.30 WIB.
BACA JUGA: Penumpang Bandara Ahmad Yani Anjlok, Ini Harapan Ganjar Pranowo
Sedangkan penerbangan dari Pangkalan Bun ke Semarang berangkat pada 10.25 WIB.
Dia menyebut rute Semarang-Pangakalan Bun dilayani dengan pesawat Airbus A320 dengan kapasitas 156 penumpang.
BACA JUGA: Kini Bandara Ahmad Yani Punya Shalter BRT Yang Nyaman dan Murah
Menurut dia, rute Semarang-Pangkalan Bun adalah salah satu rute yang diminati calon penumpang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News