
GenPI.co - Daop 6 Yogyakarta mencatat peningkatan jumlah penumpang kereta api (KA) sebesar 14% saat Masa Angkutan Lebaran Tahun 2024.
Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro mengatakan ada sebanyak 946.658 penumpang KA yang naik dan turun di semua stasiun Daop 6.
Krisbiyantoro menjelaskan jumlah ini naik 14% dari Masa Angkutan Lebaran tahun 2023.
BACA JUGA: Tiket Kereta Arus Balik di Daop 1 Jakarta Tersedia 93.000 Kursi
Tahun lalu Daop 6 melayani sejumlah 833.444 penumpang KA baik datang maupun berangkat.
“Adapun total penumpang KA yang berangkat (naik) dari seluruh stasiun Daop 6 sebanyak 464.903 orang dan yang datang (turun) di seluruh stasiun Daop 6 Yogyakarta adalah sebanyak 481.755 orang,” kata dia, Selasa (23/4).
BACA JUGA: 3,1 Juta Tiket Kereta Api Terjual saat Lebaran 2024
Krisbiyantoro membeberkan rute favorit pelanggan di wilayah Daop 6 ini adalah ke Jakarta, Bandung, Surabaya, Banyuwangi, dan Malang.
Di sisi lain, Stasiun Yogyakarta menjadi stasiun yang paling banyak melayani penumpang KA dengan total volume sebanyak 370.745 orang.
BACA JUGA: Perhatian! Tersedia 249.515 Tiket Kereta Lebaran di Daop 1 Jakarta
Rinciannya, keberangkatan 182.820 pelanggan dan kedatangan 187.925 pelanggan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News