
Minuman ini sebenarnya bukan khas Selayar saja, sebab jamak ditemui di berbagai tempat di Sulsel. Bahan-bahannya adalah campuran jahe, kuning telur, gula aren santan dan merica tumbuk.
Rasanya cukup unik. Ada sensasi pedas menyegarkan dari jahe. Rasa itu diperkuat dengan campuran merica. Bersamaan dengan itu minuman tersebut terasa pada lantaran campuran santan dan telurnya.
Sarabba cocok diminum untuk mengembalikan kondisi tubuh yang lelah. Minuman ini juga diyakini bisa mengembalikan stamina yang kurang fit. Kandungan jahe dan merica di dalamnya busa melancarkan saluran pernapasan bagi yang sedang flu.
Menikmati Sarabba tidak akan lengkap tanpa camilan. Pilihan yang paling tepat adalah pisang goreng. Tapi biar lebih nendang, makannya harus dengan cara dicocol pada sambal. Manis dari pisang berpadu unik dengan rasa pedasnya.
Yuk, rasakan nikmatnya Sarabba.
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News