
GenPI.co - Genpiple, kamu jenuh dengan rutinitas keseharian? Kamu butuh tempat healing? Datang saja ke kebun teh Rancabali, Ciwidei, Bandung, Jawa Barat.
Kebun teh itu berjarak 48 kilometer dari pusat Kota Bandung. Kamu tidak akan dipungut biaya saat masuk kebun teh itu.
Jika ingin belajar tentang perkebunan teh, kamu cukup membayar Rp 5 ribu.
BACA JUGA: Malaysia Sudah Bolehkan WN Indonesia Berwisata dengan Prokes
Berbagai fasilitasnya pun cukup memadai. Di antaranya ialah permandian air panas dan outbond.
Salah satu pekerja Feri Fernansyah menjelaskan kebun teh Rancabali sudah ada sejak 1870.
BACA JUGA: Santap Iga Bakar Sijangkung di Bandung, Wisata Kuliner Lezat Pol!
"Sejak dahulu, kebun teh ini terkenal sebagai penghasil teh berkualitas," ujar Feri kepada GenPI.co, Minggu (22/5).
Sejak dijadikan tempat wisata, kebun teh Rancabali makin digandrungi wisatawan.
BACA JUGA: Berkunjung ke Ragunan, Wisatawan Asing Terpisah dengan Anaknya
Salah satu wisatawan yang sengaja menikmati liburan di tempat itu ialah Kharen Bintang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News