
GenPI.co - Bagi kamu yang tinggal di Tangerang Selatan sekitarnya bisa datang ke salah satu coffee shop terenak, yakni Timeline Coffee Indonesia.
Coffee Shop ini terletak di Jalan Siliwangi, Kecamatan Pamulang dengan menawarkan beragam sajian kopi ala anak muda.
Tempat ini cukup ramah jika didatangi pada malam hari, yang mana menyediakan indoor area.
BACA JUGA: Cafe Instagramable di PIK, Cocok buat Tempat Ngopi dan Nongkrong
Namun, jika ingin bercengkarama di luar ruangan juga sangat memungkinkan karena ada area yang cukup luas.
Yang tak kalah menarik jika kamu ke sini, ialah bisa sambil menonton pertandingan Liga Inggris.
BACA JUGA: Pas Buat Nostalgia, Ini Cafe Bernuansa Vintage di Jakarta Timur
Sebab, Timeline Coffee kerap mengadakan nobar alias nonton bareng.
Sementara, untuk menu favorit Timeline Coffee ada Kopi Milenial dan 4.0 Coffee yang mana merupakan perpaduan antara kopi, susu, dan gula aren.
BACA JUGA: Asyik, Ada Cafe Ternyaman di Tangerang, Dijamin Bikin Ketagihan
Tetapi, jika kamu ingin mendapatkan rasa kopi yang kuat, maka bisa memesan 4.0 Coffee.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News