
GenPI.co - Kebijakan tiket pesawat murah mulai diberlakukan Kamis (11/7/2019). Pemerintah mengatur jadwal penerbangan murah untuk maskapai berbiaya murah (low cost carrier/LCC) menggunakan pesawat.
Jadwal penerbangan murah untuk pesawat LCC disediakan pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu pukul 10.00-14.00 waktu setempat. Lewat kebijakan ini, Lion Air dan Citilink menyanggupi untuk menekan harga tiketnya di waktu-waktu tersebut.
Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono mengatakan bahwa Citilink akan menyediakan 62 penerbangan dengan jumlah kursi sebanyak 3.348 per harinya.
BACA JUGA: Pemerintah: Harga Tiket Pesawat Murah Hari Selasa, Kamis, Sabtu
"Citilink 62 flight per hari, total seat 3.348 datanya sekarang," kata Susi di kantornya, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2019).
Kemudian Lion Air menyediakan 146 penerbangan dengan jumlah kursi yang disediakan sebanyak 8.278 per harinya setiap Selasa, Kamis dan Sabtu pukul 10.00-14.00.
"Lion Air Group kira-kira akan ada 146 flight per hari. Dari Lion seatnya totalnya 8.278 seat," tambahnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News