Mengintip Bukit Gundaling, Keindahannya Tiada Tara, Yuk Cobain!

Mengintip Bukit Gundaling, Keindahannya Tiada Tara, Yuk Cobain! - GenPI.co
Bukit Gundaling. Foto: Instagram @rio_karnawan

Di Bukit Gundaling juga tersedia fasilitas sewa tikar, bagi Anda yang ingin bersantai bersama keluarga sambil menyantap bekal dan menikmati panorama alam.

Harga sewa berkisar antar Rp 50.000-75.000 untuk dipakai seharian.

Di lokasi wisata ini Anda juga akan sangat mudah menemukan oleh-oleh atau pun souvenir bagi sanak saudara atau sahabat di rumah, karena banyak masyarakat sekitar yang menjual olahan khas Berastagi, yang merupakan hasil kreatif masyarakat yang memang sebagian besar bermata pencaharian sebagai petani.

BACA JUGA:  Keindahan Bukit Liang Dijamin Serasa Liburan di New Zealand

Kawasan wisata perbukitan ini dapat dikunjungi setiap hari sepanjang waktu.

Bagi pengunjung yang ingin datang saat malam ini disarankan untuk mengenakan pakaian hangat untuk menghalau udara dingin.

BACA JUGA:  Bukit Guguak Sarai, Destinasi Selfie dari Ketinggian, Ayo Buruan!

Untuk menuju ke tempat wisata Bukit Gundaling, pengunjung dapat menggunakan kendaraan pribadi baik bus, mobil ataupun kendaraan roda dua.

Akses jalan menuju Bukit Gundaling merupakan jalan satu arah menuju bukit dan dapat dilalui kendaraan roda empat.

BACA JUGA:  Papua Punya Bukit Jokowi, Nggak Banyak yang Tahu

Jarak antara Kota Berastagi menuju Bukit Gundaling adalah kurang lebih 3 km. Happy Traveling.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya