
GenPI.co – Tak hanya punya destinasi yang memesona, Kabupaten Pamekasan di Madura juga menawarkan kuliner yang sayang untuk dilewatkan
Masa libur akan semakin menyenangkan bila dapat menikmati makanan khas dari Pamekasan ini. Apa saja? Berikut 10 kuliner khas untuk kamu yang mudik ke Pamekasan.
Baca juga: Mudik ke Tulungagung, Sambangi Destinasi ini
Kaldu Kokot
Kaldu kokot menyerupai gulai atau rawon. Bedanya, kaldu kokot biasa ditambahkan dengan potongan kikil atau kulit dan tulang kaki sapi.
Satu porsi kaldu kokot disajikan lengkap dengan nasi atau potongan ketupat. Semua sesuai pesanan dan keinginan konsumen. Sebagai pelengkap, perkedel ubi, kerupuk, lorji, atau kacang mete hadir sebagai pilihan. Untuk dapat membuktikan kenikmatan kaldu kokot ini, sambangilah Warung Kaldu kamu di Jalan Pintu Gerbang Nomor 46, Pamekasan, Madura. Warung ini memiliki resep kaldu kokot yang tetap terjaga secara turun temurun.
Sate Lalat
Dinamai sate lalat bukan karena sate ini terbuat dari lalat, melainkan karena ukurannya yang kecil-kecil mirip lalat. Jadi bukan termasuk makanan yang ekstrem, yah
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News