
GenPI.co - Samsung Galaxy S21 5G dan S21+5G menawarkan pengalaman berbeda bagi para penggunanya.
Salah satunya ialah ketika menonton konten di smartphone. Sebab, Samsung Galaxy S21 5G dan S21+5G dibekali dengan spesifikasi yang sangat mumpuni.
BACA JUGA: Alasan Galaxy Ecosystem Bikin Nyaman dengan Galaxy S21 Series 5G
Dari desain layar, kedua perangkat itu sama-sama mempunai bezel yang tipis.
Selain itu, Samsung Galaxy S21 5G dan S21+ 5G juga dilengkapi dengan curved display dan lubang kecil di tengah.
Samsung Galaxy S21+ 5G dibekali Gorilla Glass Victus yang lebih kuat apabila dibandingkan dengan Gorilla Glass 6 yang digunakan oleh Galaxy S20+.
Galaxy S21+ 5G pun menggunakan Dynamic Amoled 2X yang mendukung 120Hz dalam resolusi FHD.
Para pengguna pun bisa makin puas ketika menikmati konten berkat adanya Eye Comfort Shield.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News