Cetak Biru Microsoft Dijebol Peretas, Waduh Kok Bisa Ya?

Cetak Biru Microsoft Dijebol Peretas, Waduh Kok Bisa Ya? - GenPI.co
Gedung Microsoft. Foto: Pixabay

Peretasan SolarWinds berdampak pada enam agensi federal dan berpotensi pada ribuan institusi dan perusahaan di AS.

Untungnya, Microsoft menyatakan tidak ada modifikasi kode program dalam kasus ini, yang bisa berakibat fatal pada produk-produk buatan Microsoft. 

Namun, beberapa pakar keamanan siber tetap khawatir, karena peretas bisa merusak produk dan layanan Microsoft. 

"Jika Anda punya cetak biru itu, jauh lebih mudah untuk melancarkan serangan," kata perwakilan perusahaan perlindungan source code Cycode, Andrew Fife.

BACA JUGA: Ponsel Lipat Surface Duo Microsoft Dijamin Wow

Sementara itu, Tait dan CTO CyCode Ronen Slavin mempertanyakan penyimpanan kode program mana yang diakses peretas, karena Microsoft memiliki banyak sekali produk.

Slavin khawatir peretasan ini hanya awal dari aksi lainnya yang lebih ambisius. (antara/jpnn)

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya