Layar 120 Hz di Samsung Galaxy Note20 Oke Buat Gim dan Video

Layar 120 Hz di Samsung Galaxy Note20 Oke Buat Gim dan Video - GenPI.co
Samsung Galaxy Note20 Ultra. Foto: Samsung

GenPI.co - Samsung selalu memanjakan para penggemarnya dengan berbagai inovasi yang diterapkan di semua gawainya.

Salah satunya ialah inovasi pada layar yang diaplikasikan di Samsung Galaxy Note20 Series.

BACA JUGA: Smartphone Samsung Harga di Bawah Rp 2 Juta, Kemampuannya Oke

Galaxy Note20 Series yang sudah diluncurkan di Indonesia menggunakan teknologi variable refresh rate (VRR).

Galaxy Note20 Ultra sebagai varian tertinggi dari Galaxy Note20 Series menjadi smartphone pertama yang mengusung layar OLED berteknologi VRR.

Teknologi VRR memungkinkan layar menerapkan refresh rate yang variatif secara otomatis.

Tidak hanya refresh rate tertinggi, tetapi juga yang lebih rendah untuk menyesuaikan penggunaan perangkat dari pengguna.

Misalnya, saat pengguna membuka aplikasi gim. Layar Galaxy Note20 Ultra akan menerapkan refresh rate tertinggi, yakni 120Hz.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya