Desa Snack, Komunitas Virtual dari SnackVideo untuk Kreator Terbaik

Desa Snack, Komunitas Virtual dari SnackVideo untuk Kreator Terbaik - GenPI.co
SnackVideo memperkenalkan Desa Snack, sebuah komunitas virtual untuk para konten kreator terbaik. (Foto: Dok SnackVideo)

GenPI.co - SnackVideo memperkenalkan Desa Snack, sebuah komunitas virtual untuk para konten kreator terbaik.

Desa Snack menghadirkan kehidupan pedesaan Indonesia dalam bentuk konten video yang menghibur dan informatif.

Dengan slogan 'Jelajahi Desa, Temukan Pesonanya!', Desa SnackVideo mengumpulkan kreator terbaik yang berbagi berbagai tips kehidupan pedesaan, seperti cara beternak ayam, menangkap ikan, hingga membangun rumah sendiri.

BACA JUGA:  SnackVideo bersama TNI AL Sukses Gelar Naval Base Open Day 2024 di Surabaya

Pengguna yang tinggal di lingkungan serupa dapat memperoleh manfaat dari konten-konten tersebut.

Tak hanya itu, Desa SnackVideo juga menawarkan hiburan yang beragam, mulai dari video kerajinan tangan, memasak, komedi, hingga musik dan tarian khas pedesaan.

BACA JUGA:  Jangan Asal, Ketahui Pentingnya Memilih Snack yang Layak Untuk Anabul Kesayangan

Pengguna dapat merasakan keseruan dan keunikan kehidupan desa sambil menikmati konten yang penuh kreativitas.

Setiap bulan, Desa SnackVideo mengadakan berbagai acara dengan tema kehidupan desa.

BACA JUGA:  Intip Snack Jadul Kesukaan Fuji Utami Saat Menghabiskan Waktu

Baru-baru ini, Desa Snack merayakan Festival Layang-Layang, di mana kreator bersaing dalam kompetisi membuat layang-layang dan mendorong pengguna berbagi momen seru saatmenerbangkannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya