
GenPI.co - Handphone (HP) Huawei Nova 9 SE menggebrak pasar China dan Malaysia dengan spesifikasi mumpuni.
Dikutip dari Gizmochina, Senin (14/3), HP terbaru Huawei itu dibekali layar LCD IPS berukuran 6,78 inci.
Layar tersebut bisa memproduksi resolusi Full HD+ atau 1080 x 2388 piksel, refresh rate 90Hz, dan touch sampling rate 240Hz.
BACA JUGA: Huawei P50 Pro Resmi Dirilis, Dilengkapi Kamera Profesional
Empat kamera dipasang di belakang. Masing-masing kamera bersensor utama 108 MP, ultrawide 8 MP, depth 2 MP, dan makro 2 MP.
Kamera yang dipasang di bagian depan Huawei Nova 9 SE mempunyai resolusi 16 MP.
BACA JUGA: Huawei P50 Cocok Buat Pencinta Fotografi, Simak Spesifikasinya
Kamera tersebut diletakkan di punch hole layar depan. Prosesor yang dibenamkan ialah Snapdragon 680.
Prosesor tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB/128 GB dan RAM 8 GB/256 GB.
BACA JUGA: Huawei P50 Pro Global Segera Rilis, Speknya Tak Tanggung-tanggung
Namun, baterai yang dipasang di Huawei Nova 9 SE hanya berkapasitas 4.000mAh dengan charger 66 W.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News