
GenPI.co - Google Meet menambahkan fitur baru berupa efek dan animasi untuk menghadirkan pengalaman video conference yang lebih menyenangkan.
Dilansir dari NDTV, stiker maupun animasi baru tersebut dapat diakses melalui menu Effects yang ada di bagian kanan bawah saat melakukan video call.
Jika diklik, aplikasi akan menyediakan beragam efek berupa filter warna dan efek wajah animasi AR.
Untuk opsi styles, pengguna dapat memberikan efek suar warna saat melakukan panggilan.
BACA JUGA: Google Classroom, Bantu Siswa Belajar Daring saat Pagebluk
Sementara dengan filter, pengguna dapat menempelkan topeng atau aksesoris virtual saat menelpon via Google Meet.
Namun, perlu diketahui bahwa filter ini hanya tersedia untuk akun Gmail pribadi.
BACA JUGA: Pemblokiran Cookie pada Google Chrome Ditunda Hingga 2023
Untuk pengguna Workspace, Google tidak menyediakannya agar pemilik akun tetap tampil profesional.
Sebelumnya, Meet hanya tersedia untuk pengguna yang berorientasi ke perusahaan dan bisnis.
BACA JUGA: Pakai Google dan YouTube, Cuan Mengalir Deras saat Pandemi
Platform ini kemudian digantikan ke Google Meet untuk membuat aplikasi lebih banyak dipakai konsumen umum. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News