Sering Terasa Ngilu, Bagaimana Cara Mengatasi Gigi Sensitif, Dok?

Sering Terasa Ngilu, Bagaimana Cara Mengatasi Gigi Sensitif, Dok? - GenPI.co
Foto: instagram @orintyada

Anatomi gigi terdiri dari tiga lapis, yang pertama dan paling luar disebut dengan enamel atau email gigi.

Lapisan tengah disebut dengan dentin, sedangkan lapisan paling dalam disebut dengan pulpa.

Salah satu penyebab dari gigi sensitif yaitu tereksposnya dentin. Mengapa dentin bisa terekspos? 

Hal ini bisa terjadi karena mengonsumsi makanan asam yang berlebihan. Sehingga, lapisan enamel menjadi erosi.

Tidak hanya itu, korosi atau terkikisnya enamel juga bisa disebabkan oleh cara menyikat gigi yang terlalu keras.

Menyikat gigi terlalu keras atau menggunakan sikat gigi yang kasar sangat bisa merusak dan mengikis enamel. Pengikisan ini biasa disebut dengan abrasi gigi.

Bisa juga dikarenakan cara menyikat gigi yang salah, sehingga terjadi resesi pada gusi. Gusi yang makin turun akan menyebabkan akar lebih mudah terkespos dan membuat gigi menjadi sensitif.

Apabila dentin sudah terekspos, gigi bisa terasa sensitif saat minum minuman dingin, makan makanan manis, asam, bahkan jika terkena angin sekalipun karena pori-pori (tubuli dentin) pada gigi terbuka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya