
GenPI.co - Iman Suryo Wibowo berhasil menjadi pengusaha sukses di Kota Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), meskipun lahir dari keluarga sederhana.
Pria 37 tahun itu sudah terbiasa mencari uang sejak masih duduk di bangku sekolah dasar (SD).
"Saya dididik berbeda almarhum ayah. Sejak SD, kalau mau ada uang, saya harus bekerja,” kata Iman, Senin (6/2).
BACA JUGA: Polisi Jadi Peternak Sapi, Omzet Bisnis Ratusan Juta, Gaji Kalah Jauh
Dia menjelaskan ayahnya, Saripan, adalah perantauan di Bima. Saripan bekerja sebagai tukang tambal ban.
Setelah itu, Saripan membuka bengkel dan melayani ganti serta tambah oli. Bisnisnya terus berkembang.
BACA JUGA: Industri dan Bisnis di Batam Menggeliat, PLN Siap Tingkatkan Kebutuhan Listrik
Dia lantas membuka bisnis vulkanisir ban truk dan pikap. Saripan memberi nama bisnisnya Ulet Jaya.
Iman pun sering membantu usaha ayahnya. Dia membantu menambal ban, ganti dan tambah oli, serta vulkanisir.
BACA JUGA: Cantik dan Cerdas! Lidya Rinaldi Sukses Bisnis Ekstrak Vanili
Iman melakukannya hingga duduk di bangku SMA. Iman bekerja selepas sekolah hingga pukul 17:00 WITA.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News