Masih SMA, Yuna Sukses Bisnis Jastip, Hasilnya Besar

Masih SMA, Yuna Sukses Bisnis Jastip, Hasilnya Besar - GenPI.co
Yuna Amelyansyah. Foto: Dok pri

GenPI.co - Yuna Amelyansyah menjadi contoh nyata bahwa status sebagai pelajar SMA tidak lantas berleha-leha. Dia sukses menjalankan bisnis jastip alias jasa titip.

Siswi kelas XI SMA itu membuka usaha jastip barang-barang bekas di Pasar Senen, Jakarta.

Dia sudah menjalankan usahanya itu selama dua tahun. Semuanya bermula ketika virus corona (covid-19) masuk Indonesia.

BACA JUGA:  BRILIANPRENEUR 2021: Tips Bisnis Cuan-tik Ala Tasya Farasya

"Aku memulai usaha jasa titip pakaian bekas saat covid-19 di Indonesia sudah memasuki beberapa bulan," ujar Yuna kepada GenPI.co, Minggu (19/12).

Awalnya, Yuna hanya iseng menjalankan bisnis jastip karena kegiatan di sekolahnya sangat minim.

BACA JUGA:  Mengulik Bisnis Miniatur Kereta Api, Omzetnya Menggiurkan!

"Aku awalnya jastip makanan. Itu laku banget, terkadang bolu Cimory atau bolu yang adanya di tempat-tempat tertentu saja," tutur Yuna.

Namun, usaha jasa titip makanan justru membuat Yuna lebih boros karena harus mendatangi outlet yang jauh.

BACA JUGA:  Awalnya Gemar Nyemil, Suryaningsih Raup Cuan Dari Bisnis Keripik

Suatu ketika Yuna sedang berburu pakaian bekas di Pasar Senen. Dia iseng memotret baju-baju itu, lalu melemparkannya ke grup di WhatsApp.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya