Buang Malu, Fauziah Bisnis Fesyen, Hasilnya Lumayan

Buang Malu, Fauziah Bisnis Fesyen, Hasilnya Lumayan - GenPI.co
Fauziah Rahmawati membuka bisnis fesyen. Foto: Dok Pri

GenPI.co - Banyak hal yang melatarbelakangi seseorang membuka bisnis. Salah satunya ialah membantu perekonomian keluarga.

Hal itulah yang dilakukan Fauziah Rahmawati. Dia adalah pemilik F26 Fashion.

F26 Fashion adalah toko daring yang menjual produk fesyen dengan harga ramah kantong bagi masyarakat kelas menengah ke bawah. F26 Fashion dirintis pada 2016 dengan sistem reseller.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Delta Hesti, Crazy Rich yang Jaga Anak Vanessa Angel

“Walaupun harganya ramah di kantong, modelnya tetap up to date dengan tren,” ujarnya kepada GenPI.co, Sabtu (13/11).

Produk fesyen yang ditawarkan pun beragam, mulai tas, sandal, baju hingga jaket.

BACA JUGA:  Kisah Michael Sukses Jual Minuman Rempah di Kedai Jahe Legit

Fauziah memilih toko daring karena masyarakat kini cenderung lebih menyukai berbelanja secara online.

Fauziah mengatakan dirinya berasal dari keluarga dengan ekonomi kurang mampu.

BACA JUGA:  Kisah Cinta: Lia Membawaku ke Langit, Lalu Jatuhkanku ke Bumi

Oleh karena itu, Fauziah pun harus bisa bertahan hidup untuk memenuhi kebutuhan dirinya dan keluarga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya