
GenPI.co - Banyak peluang bisa dilakukan pebisnis untuk mencapai sukses.
Kali ini wanita asal Probolinggo, Jawa Timur menggali peluang produk olahan bawang goreng.
Tidak tanggung-tanggung, dia bahkan mampu menembus pasar Jepang. Luar biasa.
BACA JUGA: Curhat ke Orang Tua Karena Nganggur, Yusril Kini Punya 17 Pekerja
Pebisnis skala usaha mikro kecil dan menengah ini (UMKM) ini menunjukkan bahwa pandemi tak menghalangi upaya bisnis.
Karena, dia justru menembus pasar Jelang di saat berlangsngnya pandemi covid-19.
BACA JUGA: Samsul Berhasil Raup Ratusan Juta Rupiah/Bulan dari Bisnis Online
"Pandemi bukan penghalang bagi kami untuk terus berkiprah dalam memajukan usaha, sehingga tidak hanya eksis dalam pasar lokal saja, permintaan pasar ekspor pun harus dipenuhi setiap tahunnya," kata Pemilik UD Dua Putri Solehah, Nurul Khotimah di Kabupaten Probolinggo, Senin (23/8/2021), dikutip Antara.
Pebisnis produk makanan olahan bawang merah asal Desa Tegalrejo, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo tersebut melesat dengan merek dagang "Hunay".
BACA JUGA: Sopir Taksi Online Jadi Pebisnis, Usahanya Makin Moncer
Pasar ekspor Hunay, antara lain adalah Jepang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News