.webp)
GenPI.co - Lionel Messi kembali menggemparkan dunia sepak bola. Kali ini dirinya terlihat mengenakan jersey klub kaya raya asal Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).
Messi sebelumnya sempat membuat geger dunia sepak bola usai kontraknya bersama Barcelona pada tahun 2017 bocor di hadapan publik.
BACA JUGA: Leeds vs Crystal Palace: Patrick Bamford Tempel Ketat Harry Kane
Kini megabintang Barcelona tersebut tengah viral usai sebuah media asal Prancis, France Football mengunggah sebuah foto Messi dengan jersey PSG di cover depan majalahnya.
Lionel Messi on the cover of France Football in a PSG kit. pic.twitter.com/A1J6HERxIa
— Roy Nemer (@RoyNemer) February 8, 2021
Kabar akan hengkangnya Messi dari Barcelona memang telah santer tersiar sejak lama, usai dirinya mengalami konflik dengan internal manajemen La Blaugrana.
Puncaknya adalah hengkangnya Luis Suarez dari Barcelona ke Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas 2020 lalu.
Kontrak Messi sendiri di Barcelona akan habis pada musim panas mendatang, atau tepatnya pada bulan Juni 2021 nanti.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News