
Granada sendiri juga selalu kesulitan setiap kali bersua Barcelona. Dalam lima laga terakhir, Lionel Messi dan kawan-kawan berhasil memenangkan empat laga dan hanya sekali kalah.
Sedangkan keberuntungan datang dari kubu Real Madrid, yang akan akan bertandang ke Estadio El Sadar, markas Osasuna.
BACA JUGA: Obral Besar-besaran, Real Madrid Bakal Jual 5 Pemain Ini
Osasuna sendiri adalah tim yang berada di posisi ke-19 klasemen Liga Spanyol, alias zona degradasi. Jika tidak melakukan blunder konyol, kemenangan tentunya sudah di depan mata kubu Real Madrid.
Berikut jadwal pertandingan Liga Spanyol yang akan berlangsung sejak Sabtu (09/01) malam hingga Minggu (10/01) dini hari WIB.
- Sevilla vs Real Sociedad - 20:00 WIB
- Atletico Madrid vs Athletic Bilbao - 22:15 WIB
- Granada vs Barcelona - 00:30 WIB
- Osasuna vs Real Madrid - 03:00 WIB
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News