
GenPI.co - Menpora RI Zainudin Amali memberikan lampu hijau Indonesian Basketball League (IBL) 2020 bergulir Oktober.
Ia mewanti-wanti jangan sampai kompetisi olahraga khususnya IBL menjadi cluster baru penularan Covid-19.
Penegasan Menpora ini disampaikan usai menerima audiensi dari Dirut IBL Junas Miradiarsyah yang hadir bersama Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih dan Manajer Kompetisi IBL Rufiana di ruang kerjanya lantai 10 Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta.
Menpora RI mempersilakan jika IBL musim 2020 akan bergulir. Ia memberikan catatan-catatan jika IBL akan mulai bergulir harus disiplin terhadap protokol kesehatan.
"Saya tekankan saya tidak mau dengar IBL menjadi cluster baru untuk Covid-19 ini," ujar Menpora RI, Senin (3/8).
Sebelum kompetisi bergulir lanjut Menpora RI, akan dilakukan MoU antara pelaksana kegiatan (IBL) dengan Satgas Penanganan Covid dan dengan Kemenpora RI.
"Iya nanti kita akan MoU antara IBL, Satgas Penanganan Covid-19 dan dengan kita, ini sama dengan sepakbola juga sama, saya minta sebelum pelaksanaan simulasi harus sudah melakukan MoU ini," pintanya.
MoU ini kata Menpora RI, akan menyangkut bukan hanya pelaksanaan kompetisi tetapi juga urusan simulasi dan latihannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News