
Sosok yang duduk di kursi pelatih kepala Arsenal pada saat itu adalah Arsene Wenger.
Laga sudah menunjukkan tanda-tanda tensi tinggi sejak awal. Arsenal unggul terlebih dahulu melalui Walcott pada menit ke-12.
BACA JUGA: Bursa Transfer: 2 Bintang ke Manchester City, Bomber Maut ke MU
Keunggulan Arsenal ternyata tidak bertahan lama. Chelsea mampu menyamakan kedudukan melalui Drogba delapan menit berselang.
Petaka bagi Arsenal datang enam menit sebelum waktu normal pertandingan habis.
Saat itu Drogba mencetak gol kedua untuk membantu Chelsea melaju ke tangga juara.
Bagi Drogba, itu adalah gol ke-27 dan 28 sepanjang musim bersama The Blues, julukan Chelsea.
Tensi makin panas menjelang laga berakhir. Saat itu gelandang Chelsea John Obi Mikel berseterus melawan bek Arsenal Kolo Toure.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News