.webp)
GenPI.co - Rekor buruk megabintang Barcelona Lionel Messi berlanjut usai timnya melawan Napoli pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019/2020.
Messi kembali gagal menjebol gawang tim Italia ketika bertanding di stadion milik tuan rumah.
BACA JUGA: Ahmad Dhani dan Maia Akur, Mulan Jameela Langsung Begini...
Dalam laga di Stadion San Paolo, Rabu (26/2) dini hari WIB, gol Barcelona dicetak oleh Antoine Griezmann pada menit ke-57.
Penyerang Tim Nasional Prancis tersebut berhasil memaksimalkan umpan Nelson Semedo.
Lesakan Griezmann merupakan balasan untuk Napoli yang sempat unggul melalui donasi Dries Mertens pada menit ke-30.
Gol ke gawang Barcelona membuat Mertens kini menyamai rekor Marek Hamsik sebagai pencetak gol terbanyak Napoli di semua ajang.
Keduanya sama-sama sudah mengoleksi 121 gol. Mereka unggul enam gol dari Maradona yang ada di posisi ketiga.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News