
GenPI.co - Mantan pemain Timnas Zulham Zamrun ikut memeriahkan turnamen antar kampung (tarkam) Piala Kalosi 2020 di Enrekang, Sulawesi Selatan, Sabtu (1/2).
Selain mantan pemain Persib Bandung tersebut, turnamen ini juga dihadiri mantan pemain PSM seperti bek tengah Rahmat Latief, Fathul Rahman, gelandang Hendra Ridwan, serta nama lainnya seperti Benny Ashar, Siswanto, Gazaly dan Juned.
BACA JUGA: Pelatih Persib Bandung Beberkan PR Terbesar Timnya
Turnamen Piala Kalosi 2020 adalah edisi keempat kalinya digelar. Tahun ini, turnamen tersebut diikuti 28 klub dari berbagai daerah di Enrekang.
Zulham Zamrun bisa dibilang pemain yang cukup punya nama di Indonesia. Pemain berusia 32 sudah beberapa kali berganti tim mulai dari Persela Lamongan, Persipura Jayapura, Mitra Kukar, Persib Bandung hingga PSM Makassar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News