
GenPI.co - Sebuah pengakuan menggegerkan diungkapkan Andre Cury terkait kegagalan transfer Neymar ke Real Madrid dan Vinicius Jr menuju Barcelona.
Dilansir dari Diario AS, Kamis (24/4), Andre Cury yang dikenal sebagai agen top Eropa bercerita bahwa Vinicius Jr nyaris bergabung ke Barcelona pada 2018.
"Saya bersama perwakilan Barcelona bertemu dengan Vinicius Jr dan agennya. Semuanya sudah siap baginya untuk menjadi pemain La Blaugrana," ungkap Andre Cury.
BACA JUGA: Vinicius Jr Diincar Klub Arab Saudi, Real Madrid Siap Beri Perpanjangan Kontrak
Namun, Cury mengaku bahwa pada detik-detik terakhir pengumuman, keluarga Vinicius Jr berubah pikiran dan membatalkan proses transfer ke Barcelona.
"Keputusan yang mereka ambil sangat tidak transparan. Namun, begitulah cara kerja sepak bola," kata Cury.
BACA JUGA: Jika Vinicius Jr Hengkang dari Real Madrid, Bukayo Saka Jadi Penggantinya
Setelah itu, tersiar kabar Vinicius Jr resmi menjadi pemain Real Madrid yang kemudian dipinjamkan kembali ke Flamengo.
Cury juga bercerita mengenai momen Real Madrid ingin mendatangkan Neymar dari Santos dengan biaya € 100 juta (setara Rp 1,9 triliun).
BACA JUGA: Erling Haaland Jadi Pengganti Vinicius Jr di Real Madrid
"Namun, Neymar memilih Barcelona dengan bantuan tim saya. Jika saya bekerja untuk Real Madrid, mungkin dia akan pergi ke Santiago Bernabeu," beber Cury.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News