Duel Panas! PSIS dan Semen Padang Cari Jalan Selamat

Duel Panas! PSIS dan Semen Padang Cari Jalan Selamat - GenPI.co
Duel panas mempertemukan antara PSIS Semarang dan Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Kamis (17/4) pukul 15.30 WIB. (Foto: ligaindonesiabaru.com)

Pelatih PSIS, Gilbert Agius, mengaku anak didiknya siap menghadapi Semen Padang.

Akan tetapi, Agius mengungkapkan adanya hambatan dari segi waktu persiapan dan jarak yang cukup jauh.

"Waktu persiapan cukup singkat setelah pertandingan sebelumnya, apalagi penerbangan kali ini cukup panjang dan kemarin tidak ada latihan karena perjalanan, sehingga persiapan cukup singkat dari sebelumnya dan beberapa pemain harus absen," papar Gilbert Agius, dikutip ligaindonesiabaru.com, Kamis (17/4).

BACA JUGA:  Pelatih PSIS Semarang Ambil Sisi Positif Seusai Ditahan Imbang Persik

Adapun pelatih Semen Padang, Eduardo Almeida, enggan mengibarkan bendera putih, meskipun skuadnya terpuruk.

Apalagi Kabau Sirah menelan kekalahan telak dalam 3 laga terakhir, 0-2 kontra PSM Makassar, 1-4 melawan Persib Bandung, dan 0-6 dari Dewa United.

BACA JUGA:  Stadion Patriot Tergenang Banjir, Duel Persija vs PSIS Dipindah ke Indomilk Arena Tangerang

"Yang pasti, saya berharap kita bisa berjuang di pertandingan-pertandingan berikutnya," jelas Edurdo Almedia.(*)

Heboh..! Coba simak video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya