Dibungkam Deltras FC di Liga 2, Pelatih Persewar Waropen Sorot Fokus Para Pemainnya

Dibungkam Deltras FC di Liga 2, Pelatih Persewar Waropen Sorot Fokus Para Pemainnya - GenPI.co
Pelatih Persewar Waropen Eduard Ivakdalam menyoroti fokus para pemainnya setelah dibungkam Deltras FC di Liga 2 2024/25. (Foto: PT LIB)

GenPI.co - Pelatih Persewar Waropen Eduard Ivakdalam menyoroti fokus para pemainnya setelah dibungkam Deltras FC di Liga 2 2024/25.

Persewar Waropen harus pulang dengan tangan kosong usai takluk 0-2 dari Deltras FC pada laga pekan ke-6 Liga 2 2024/25 di Stadion Brawijaya Kediri, Minggu (6/10) sore.

Meski tampil cukup kompetitif di babak pertama, tim gagal menjaga momentum dan harus kebobolan di babak kedua, yang membuatnya semakin tertekan.

BACA JUGA:  Sepak Bola PON 2024 Kisruh, Wasit Liga 1 dan Liga 2 Akan Pimpin Babak Semifinal dan Final

Eduard Ivakdalam mengakui bahwa timnya sudah berjuang keras, meski pun belum bisa meraih hasil positif.

"Untuk hasil, kami sudah lelah hari ini meski pun tidak memenangkan pertandingan. Ada banyak yang akan dievaluasi bersama tim untuk pertandingan selanjutnya," ujar Eduard dikutip dari laman resmi PT LIB, Senin (7/10).

BACA JUGA:  Gabung Persikabo 1973 di Liga 2, Makan Konate Beri Janji

Menurut Ivakdalam, salah satu masalah utama dalam pertandingan ini adalah hilangnya fokus pemain.

Dia menilai pemain terpancing emosinya dari pemain asing belakang Deltras, sehingga kehilangan konsentrasi.

BACA JUGA:  Nil Maizar Beber Target untuk PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2

"Kalau pertandingan lawan Deltras, pemain banyak hilang fokus. Mereka terpancing lawan dan emosi sehingga hilang konsentrasi. Sehingga di babak kedua terjadi gol cepat," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya