
Selain itu, kata dia, pihaknya juga akan membahas pembenahan organisasi FFI serta rencana ke depan terkait statuta FFI yang memerlukan pembaharuan.
"Ini juga perlu petunjuk dari PSSI sebagai induk organisasi kami. Jadi ada banyak hal yang kami ingin bicarakan dengan Pak Erick Thohir," katanya.
Lebih lanjut, Michael mengatakan pihaknya juga telah menerima masukan dari ketua umum FFI sebelumnya Hary Tanoesoedibjo agar ada kesinambungan program dengan yang selama ini berjalan.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U-20 2025, Erick Thohir Bersyukur
"Jadi kami bisa membangun futsal di atas pondasi yang baik dan bisa dikembangkan lebih jauh lagi," ujarnya.
Michael mengapresiasi dedikasi dan kerja keras Hary Tanoesoedibjo untuk mengangkat prestasi futsal Indonesia sehingga pihaknya juga meminta Hary agar menjadi Ketua Dewan Pembina FFI.(*)
BACA JUGA: Banyak Pihak yang Bantu Mees Hilgers dan Eliano Jadi WNI, Kata Erick Thohir
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News