
GenPI.co - Barcelona terus berburu pemain pada bursa transfer kali ini. Terbaru, striker Federico Chiesa menjadi targetnya.
Barcelona dikabarkan telah menyiapkan lima juta euro atau sekira Rp86 miliar untuk memboyong penyerang Federico Chiesa dari Juventus pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Dikutip dari Football Espana, Kamis (22/8), penawaran lima juta euro tersebut sebagai penawaran awal karena diperkirakan Juventus menginginkan setidaknya 15 juta euro (sekira Rp258 miliar).
BACA JUGA: Terus Belanja di Bursa Transfer, Como 1907 Ingin Datangkan Eks Barcelona
Jika Barcelona serius mendatangkan Chiesa, kesepakatan dengan Juventus pasti akan tercapai andai Blaugrana berhasil setidaknya mendekati harga yang diinginkan Bianconeri.
Meskipun begitu, satu-satunya masalah bagi Barcelona adalah memastikan pemain berkebangsaan Italia tersebut terdaftar pada kompetisi LaLiga Spanyol untuk musim 2024/25.
BACA JUGA: Bursa Transfer: Barcelona Bakal Ditinggalkan Ilkay Gundogan?
Diketahui Federico Chiesa menjadi satu di antara pemain-pemain yang tidak termasuk ke dalam rencana Juventus pada kompetisi musim ini bersama pelatih anyar Thiago Motta.
Pemain berusia 26 tahun tersebut tercatat mengawali kariernya bersama tim junior Fiorentina pada 2014 dan mampu menembus tim utama dua tahun berselang.
BACA JUGA: Bursa Transfer: Datangkan Dani Olmo, Barcelona Rogoh Kocek Rp966 Miliar
Selama membela tim senior Fiorentina, Chiesa tercatat menorehkan 153 penampilan di berbagai ajang dengan total sumbangan 34 gol serta 26 assist dari total 11.657 menit bermain.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News