
GenPI.co - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak kecewa dengan hasil imbang yang didapat timnya saat menghadapi Dewa United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, Senin (19/8).
Persib Bandung harus puas dengan hasil imbang 2-2 ketika bertandang ke Bali untuk menghadapi Dewa United.
Sebenarnya Persib sempat memimpin 2 kali lewat brace Tyronne del Pino menit ke-22 dan ke-48.
BACA JUGA: Lawan Juara Bertahan Persib Bandung, Ini Persiapan Dewa United
Sayang keunggulan ini tak bisa dipertahankan sehingga gawang Persib dibobol Septian Bagaskara menit ke-33 dan Egy Maulana Vikri menit ke-74.
“Pertandingan ini begitu menghibur, tapi bagi saya sebagai seorang pelatih, saya melihat ada hal yang bagus dan ada hal yang tak bagus. Kami sempat memimpin dua kali dan jika sudah sempat memimpin tapi tidak menang itu mengecewakan,” tutur Hodak, dikutip ligaindonesiabaru.com, Selasa (20/8).
BACA JUGA: Jelang Dewa United vs Persib Bandung, Bojan Hodak Beri Peringatan ke Pemainnya
Hodak berusaha mengambil sisi positif dalam laga yang berakhir dengan skor imbang ini.
Salah satunya adalah pembuktian gelandangnya Tyronne del Pino yang bisa mencetak brace.
BACA JUGA: Persib Bandung Pesta Gol ke Gawang PSBS Biak, Bojan Hodak Bongkar Strateginya
Tyronne sempat tersisih dan menjalani masa peminjaman ke Liga Thailand di musim lalu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News