Gagal ke Final Piala Presiden 2024, Pelatih Persija Jakarta Bongkar Biang Kerok

Gagal ke Final Piala Presiden 2024, Pelatih Persija Jakarta Bongkar Biang Kerok - GenPI.co
Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena membongkar biang kerok kegagalan timnya melaju ke final Piala Presiden 2024. (Foto: pialapresiden.id)

GenPI.co - Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena membongkar biang kerok kegagalan timnya melaju ke final Piala Presiden 2024.

Persija Jakarta mengakhiri laga semi final Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/7) malam, dengan skor 1-2 setelah dibungkam Borneo FC.

Seusai laga, pelatih Persija Jakarta Carlos Pena telah mengantongi catatan negatif tim besutannya.

BACA JUGA:  Hadapi Persija Jakarta, Huistra Beber Kondisi Borneo FC

Macan Kemayoran sebenarnya mampu unggul lebih dulu pada menit ke-15. Firza Andika melesakkan gol lewat tendangan keras setelah memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti Borneo FC.

Sayangnya, Borneo mampu membalas gol Firza itu dengan dua gol. Gol pertama dikreasi Christophe Nduwarugira pada menit ke-44 dan kedua dipersembahkan Gavin Kwan Adsit pada masa injury time, 90+6.

BACA JUGA:  Carlos Pena Optimistis Persija Jakarta Bisa Atasi Borneo FC

Carlos Pena kecewa dengan kekalahan ini. Namun, dia telah melihat kekurangan timnya dan segera memperbaikinya untuk menyongsong Liga 1.

“Kesimpulan saya, ini adalah pertandingan yang cukup keras. Kami sebenarnya punya beberapa peluang dan kesempatan untuk memenangkan pertandingan ini,” kata Carlos Pena dikutip dari laman resmi Piala Presiden, Rabu (31/7).

BACA JUGA:  Persija Bungkam Madura United, Carlos Pena Puas dengan 2 Debutan Muda

“Namun, akhirnya laga ditentukan lewat set-piece. Kami membuat satu gol lewat set-piece, sedangkan mereka pun bisa membuat dua gol melalui skema bola mati," imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya