PSBS Biak Kenalkan Pemain serta Luncurkan Logo dan Jersei Tim

PSBS Biak Kenalkan Pemain serta Luncurkan Logo dan Jersei Tim - GenPI.co
Peluncuran pemain, logo, dan jersei PSBS Biak untuk kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 yang berlangsung di Kota Jayapura, Sabtu, 27 Juli 2024. (Foto: ANTARA/Ardiles Leloltery)

GenPI.co - PSBS Biak mengenalkan pemain, logo, dan jersei tim untuk kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.

Presiden Klub PSBS Biak Yan Permenas Mandenas mengatakan klub berjuluk Badai Pasifik ini akan bermarkas di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura.

"Karena syarat bagi tim yang berlaga pada kompetisi Liga 1 Indonesia adalah stadion harus memiliki LED board dan VAR sesuai dengan standar FIFA dan PSSI," kata dia, Sabtu (28/7).

BACA JUGA:  PSBS Biak Sukses Dapatkan Tanda Tangan Pemain Timnas Indonesia Jeam Kelly Sroyer

Mandenas menjelaskan PSBS tinggal menunggu pemasangan LED board dan VAR di Stadion Lukas Enembe.

Maka dari itu, sebanyak 5 pertandingan di awal musim PSBS Biak akan bermarkas di Stadion I Wayan Dipta Bali.

BACA JUGA:  Jelang Debut, PSBS Biak Jadwalkan Uji Coba Lawan Klub Liga 1

Di sisi lain, penggantian logo, jersei, dan perekrutan pemain berdasarkan masukan dari berbagai pihak baik.

"Kami juga menyampaikan terima kasih kepada pihak sponsor yakni Nusa Tuna, Kopi ABC, Bank Papua, PT Freeport Indonesia, Ulam Laut yang terus memberikan dukungan kepada kami," papar dia.

BACA JUGA:  Liga 1 2024/2025 Dibuka Laga Persib Bandung Vs PSBS Biak, Ini Tanggalnya

Sementara itu, General Manager PSBS Biak Deddy Adrianto Wibowo menjelaskan logo klub yang baru mempresentasikan masyarakat Biak dengan memperlihatkan Badai Pasifik, julukan PSBS Biak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya