
GenPI.co - Striker Juventus Federico Chiesa disarankan hengkang dari klubnya demi masa depan yang lebih baik.
Saran itu disampaikan oleh pakar sepak bola Italia Simone Braglia dilansir dari Tuttojuve, Sabtu (20/7).
Masa bakti Chiesa di Juventus akan habis pada 30 Juni 2025 dan masih ada peluang diperpanjang.
BACA JUGA: Jadi Pelatih Juventus, Thiago Motta Digaji Rp 78 miliar
Pemain berusia 26 tahun tersebut tampil cukup baik dengan menyumbang 32 gol dan 23 assist dalam 131 bersama Juventus.
Namun, sayangnya capaian tersebut berbanding terbalik dengan kontribusi Chiesa bersama Timnas Italia.
BACA JUGA: Kursi Kosong di Juventus Bikin Thiago Motta Galau
Pada Euro 2024, Chiesa tidak berhasil mencetak gol maupun assist dalam empat pertandingan.
Timnas Italia yang menyandang status juara bertahan, harus pasrah saat disingkirkan Swiss di babak 16 besar Euro 2024.
BACA JUGA: Tinggalkan Brighton, Roberto De Zerbi Jadi Rebutan Juventus dan Munchen
Meskipun penampilan Chiesa kurang memuaskan, Braglia percaya sang pemain masih memiliki peluang untuk berprestasi bersama Timnas Italia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News