Skuad Belum Komplet, Coach Teco Siapkan Strategi Hadapi Piala Presiden 2024

Skuad Belum Komplet, Coach Teco Siapkan Strategi Hadapi Piala Presiden 2024 - GenPI.co
Latihan perdana Bali United di Pemusatan Latihan Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali, Selasa (2/7/2024). (Foto: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)

GenPI.co - Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengaku timnya terus mempersiapkan diri untuk turnamen pramusim Piala Presiden 2024 meski skuadnya belum lengkap.

Pelatih yang akrab disapa Teco ini mengatakan program latihan dan komposisi tim belum berjalan sepenuhnya.

Hal ini jadwal latihan Bali United baru dibuat pada awal bulan Juli lalu.

BACA JUGA:  Bali United Tambah Amunisi Striker Asing Everton Nascimento

"Kami baru memulai latihan dan tim belum komplet. Pada awal program, kami fokus pada latihan fisik, tetapi setelah melihat jadwal Piala Presiden, kami akan mulai fokus untuk latihan teknik dan taktik buat tim ini," kata Teco, dikutip baliutd.com, Selasa (16/7).

Piala Presiden 2024 akan berlangsung pada 19 Juli hingga 4 Agustus 2024.

BACA JUGA:  Spasojevic Tinggalkan Bali United Setelah 7 Tahun

Sebanyak 8 tim menjadi peserta Piala Presiden 2024 dan dibagi ke dalam dua grup.

Tim Liga 1 ini akan bermain di dua kota, yaitu Bali dan Bandung.

BACA JUGA:  Sarat Pengalaman di Level Asia, Madura United Gaet Mantan Bek Bali United

Sedangkan babak semifinal dan final akan berlangsung di Stadion Manahan Solo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya