
GenPI.co - Persib Bandung memilih untuk tidak mematok target tinggi di turnamen pramusim Piala Presiden 2024 yang digelar 19 Juli 2024.
Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Adhitia Putra Herawan mengatakan tak mau membebani tim.
"Dari sisi klub, kami sangat menyambut turnamen ini. Bukankah ini baik untuk mematangkan persiapan tim menghadapi kompetisi yang sesungguhnya," kata Adhitia, dikutip persib.co.id, Senin (15/7).
BACA JUGA: Pemain Asing Persib Mateo Kocijan Curhat Soal Cuaca di Bandung
Adhitia menilai Piala Presiden 2024 merupakan ajang yang bagus untuk mempersiapkan tim jelang Liga 1 2024/2025.
"Pelatih pasti punya rencana dari sisi teknis. Dari sisi klub, kami hanya ingin tim memanfaatkan setiap pertandingan yang dimainkan untuk meningkatkan kesiapan menghadapi kompetisi sesungguhnya," papar dia.
BACA JUGA: Persib Bandung Datangkan Bek Asal Brasil Gustavo de Franca
Apalagi juara Liga 1 2023/2024 ini akan berlaga di 2 kompetisi di musim ini, yakni Liga 1 dan AFC Champions League 2 2024/2025.
Platih Persib Bandung Bojan Hodak berpendapat yang sama. Dia ingin memaksimalkan Piala Presiden 2024 ini untuk kompetisi mendatang.
BACA JUGA: Alberto Hengkang, Persib Bandung Datangkan Mateo Kocijan
"Ini bagus karena kami tidak perlu mengagendakan uji tanding. Jadi kami akan memainkan tiga pertandingan setidaknya dan ini tentu saja bagus untuk persiapan kami menghadapi liga. Targetnya untuk siap dalam menghadapi liga," papar Bojan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News