
GenPI.co - Manajemen Persik Kediri merekrut 4 pemain muda menjelang kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/2025.
Perekrutan pemain muda ini sebagai antisipasi perubahan regulasi Liga 1 musim ini.
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengatakan kedatangan 4 pemain muda ini untuk memenuhi regulasi Liga 1.
BACA JUGA: Ze Valente Bertahan di Persik Kediri
Keempat pemain muda ini adalah Dede Sapari, Zikri Ferdiansyah, Rifky Ray, dan Hugo Samir.
Dede direkrut dari Persela Lamongan, Zikri Ferdiansyah dari Persiraja Banda Aceh, sementara Rifky Ray dan Hugo Samir digaet dari Persis Solo.
BACA JUGA: Persik Kediri Datangkan Evan Dimas, Ini Kata Pelatih
"Regulasi tersebut tentu harus diantisipasi. Sebelumnya Persik Kediri pun memiliki beberapa pemain potensial dari EPA Persik Kediri seperti Haekal dan Khafid yang sejak musim lalu pun sudah ikut berlatih bersama tim senior, jadi bersama empat pemain tersebut kami proyeksikan untuk memenuhi regulasi tersebut," kata dia, dikutip Rabu (10/7).
Di sisi lain, Persik juga mendatangkan penjaga gawang yang baru, Husna Malik.
BACA JUGA: Datangkan Evan Dimas, Pelatih Persik Kediri Buka-bukaan
"Para pemain muda harus bekerja lebih keras sehingga nantinya kualitas mereka bisa naik, sehingga layak bermain bukan hanya karena memenuhi regulasi," papar dia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News