Euro 2024: Jelang Belanda vs Prancis, Kylian Mbappe Dipastikan Tampil

Euro 2024: Jelang Belanda vs Prancis, Kylian Mbappe Dipastikan Tampil - GenPI.co
Striker Kylian Mbappe dikabarkan akan tampil pada laga Belanda vs Prancis di Euro 2024. (Foto: x.com/equipedefrance)

GenPI.co - Striker Kylian Mbappe dikabarkan akan tampil pada laga Belanda vs Prancis di Euro 2024.

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Didier Deschamps selaku pelatih Timnas Prancis.

Didier Deschamps mengatakan bahwa 'semuanya berjalan dengan lancar' untuk Kylian Mbappe bisa bermain melawan Belanda.

BACA JUGA:  Euro 2024: Pemain Keturunan Indonesia Tantang Mbappe Jelang Belanda vs Prancis

Ada pun Belanda vs Prancis merupakan laga kedua Grup D dan akan terjadi pada Sabtu (22/6) pukul 02:00 WIB.

"Saya dapat memastikan bahwa Kylian Mbappe merasa lebih baik dan semuanya berkembang dengan baik untuk melihatnya bermain besok,” ungkap Deschamps dikutip dari Reuters, Jumat (21/6).

BACA JUGA:  Bungkam Polandia, Timnas Belanda Perpanjang Rekor di Euro 2024

Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) mengatakan kapten timnas tersebut tidak memerlukan operasi dan akan mengenakan masker pelindung saat bertanding.

"Dia akan bermain dengan topeng, Anda tidak perlu mengetahui detail lebih lanjut tentang topeng ini," imbuhnya.

Mbappe mengalami patah hidung saat membentur bahu pemain Austria Kevin Danso saat laga pertama Grup D, yang dimenangkan Prancis 1-0 pada Selasa (18/6) lalu.

Striker Real Madrid itu terpaksa ditarik keluar lapangan dan dibawa ke rumah sakit Dusseldorf, di mana dia harus dirawat sebelum kembali ke kamp latihan Prancis.

BACA JUGA:  Intelijen Belanda Sebut Perang di Gaza dan Ukraina sebagai Pemicu Ancaman Teroris

Mbappe telah mencetak 47 gol dalam 80 penampilan untuk negaranya, meski begitu dia belum pernah mencetak satu gol pun di ajang Euro.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya