
GenPI.co - Persija Jakarta sudah bebas dari sanksi FIFA terkait larangan perekrutan pemain dalam bursa transfer Liga 1.
Sebelumnya, FIFA melarang Persija merekrut pemain maksimal 3 periode dalam bursa transfer.
Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, mengaku bersyukur dengan selesainya sanksi ini.
BACA JUGA: Maman Abdurrahman dan Tony Sucipto Putuskan Tinggalkan Persija Jakarta
Kini tim berjuluk Macan Kemayoran mulai menyusun kerangka tim untuk Liga 1 musim depan.
“Alhamdulillah Persija sudah membereskan hal-hal yang menjadi dasar dari sanksi FIFA. Kami sudah berkoordinasi dengan seluruh pihak yang berkaitan dan kini sudah beres semuanya,” kata dia, dikutip ligaindonesiabaru.com, Kamis (13/6).
BACA JUGA: Persija Jakarta Tolak Bermain di ACC 2024/25, Fokus ke Liga 1
Sebenarnya, Persija sudah mulai persiapan dengan mengikuti turnamen pra musim di akhir Mei lalu.
Sejumlah pemain muda untuk proyeksi musim depan juga dilibatkan.
BACA JUGA: Lawan Persis Solo, Persija Jakarta Cuma Punya 15 Pemain
"Manajemen Persija tidak pernah terbetik untuk membuat masalah sehubungan dengan transfer pemain. Kini masalah telah terlewati, saatnya fokus 100% menatap musim baru," papar dia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News