
GenPI.co - Ganda Putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani membeberkan faktor yang membuat mereka menggila pada ajang Indonesia Open 2024.
Seperti diketahui, pasangan yang dijuluki Sabar/Reza itu menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada ajang Indonesia Open 2024.
Hal tersebut dipastikan setelah Sabar/Reza mengalahkan wakil Taiwan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan dengan skor 21-17, 14-21 dan 21-16.
BACA JUGA: Keok di 32 Besar Indonesia Open 2024, Jonatan Cristie Bongkar Kelemahannya
Semifinal Indonesia Open 2024 merupakan semifinal pertama Sabar/Reza di turnamen BWF Super 1000 yang sekaligus menjadi semifinal keempat bagi pasangan peringkat 29 dunia itu tahun ini.
Dari tiga semifinal sebelumnya yang semuanya merupakan turnamen level 300, Sabar/Reza hanya mengakhiri dengan gelar juara di Madrid Spain Masters.
BACA JUGA: Anthony Ginting Hancur di Indonesia Open 2024, Irwansyah Buka Suara
Sedangkan untuk dua semifinal lainnya di Swiss Open dan Orleans Master, pasangan nomor 29 dunia itu menjadi semifinalis dan finalis.
Sabar mengatakan motivasinya memenangi duel sengit melawan pasangan peringkat 12 dunia itu adalah karena faktor kedua orang tuanya dan mimpinya ingin menjadi juara di turnamen kandang sejak kecil
BACA JUGA: Jonatan Christie Ingin Tampil Mati-matian di Indonesia Open 2024
"Kenapa bisa semangat karena banyak keluarga yang nonton di atas. Papa mama saya juga kalau menang mau nonton jadi saya semangat," kata Sabar dikutip dari Antara, Jumat (7/6).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News