Menang Lawan Tanzania, Timnas Indonesia Tak Dapat Poin FIFA

Menang Lawan Tanzania, Timnas Indonesia Tak Dapat Poin FIFA - GenPI.co
Timnas Indonesia dipastikan tidak akan mendapatkan poin dalam ranking FIFA jika berhasil mengalahkan Tanzania. (Foto: PSSI)

GenPI.co - Timnas Indonesia dipastikan tidak akan mendapatkan poin dalam ranking FIFA jika berhasil mengalahkan Tanzania.

Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh Shin Tae Yong selaku pelatih Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan uji coba melawan Tanzania di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (2/6) pukul 16:00 WIB.

BACA JUGA:  Demi Timnas Indonesia Main, Direktur SUGBK 24 Jam Jaga Kualitas Rumput

Jika berhasil mengalahkan Tanzania, maka Timnas Indonesia tidak akan mendapatkan poin apa pun untuk memengaruhi posisi dalam ranking FIFA.

Shin Tae Yong menjelaskan bahwa pertandingan uji coba tersebut bukanlah pertandingan yang berpengaruh dengan peringkat FIFA karena tidak ada penghitungan poin.

BACA JUGA:  Como 1907 Sambut Baik Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri: Terima Kasih

Dalam pertandingan tersebut juga kedua tim diperbolehkan untuk melakukan enam pergantian pemain.

Pasalnya, pertandingan uji coba memang dikhususkan memberikan menit bermain agar kondisi fisik para pemain kembali di level pertandingan.

BACA JUGA:  AVC Bentrok dengan Proliga 2024, PBVSI Kirim Pemain Muda ke Timnas Indonesia

"Untuk poin FIFA, wartawan mungkin salah paham atau tidak tahu. Kami sudah sepakat dengan Tanzania bahwa ini memang pertandingan tier 1, tetapi kami akan lakukan pergantian lebih dari enam pemain. Jadi, ini masuknya bukan pertandingan resmi, tetapi pertandingan latihan, jadi tidak ada poin," kata Shin Tae Yong dikutip dari Antara, Sabtu (1/6).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya